Februari 14, 2025

MERDEN FOOTBALL ACADEMY

Sepak Bola Indonesia

MFA Banjarnegara Kembali Tumbangkan Diklat Merden di Liga MJM PSIS Semarang

Banjarnegara,merdenacademy.id-Skuat muda Medren Football Academy (MFA) U-18 kembali mengungguli tim sekota Diklat dalam Liga Mahesa Jenar Muda (MJM) PSIS Semarang tahun 2023.

Dalam laga yang digelar di Stadion Citarum Semarang ini, anak asuh Uphy Hi Aziz unggul 3 gol tanpa balas atas Diklat Merden, tak hanya itu dengan kemenangan ini, anak-anak MFA Banjarnegara U-18 juga memiliki peluang untuk dapat lolos ke babak berikutnya.

Pertandingan derby Merden antara MFA dan Diklat Merden ini berjalan cukup sengit, bahkan kedudukan sama kuat 0-0 bertahan hingga turun minum. Memasuki babak kedua, kedua tim merubah strategi dalam permainan, hasilnya MFA Banjarnegara berhasil mencuri gol pembuka melalui David.

Tetinggal 1-0, Diklat Merden mencoba bangkit, namun upaya untuk menyamakan kedudukan menjadi semakin berat setelah Andika menggandakan keunggulan 2-0 untuk MFA Banjarnegara, gol penyempurna kemenangan MFA Banjarnegara atas Diklat Merden dicetak oleh Rakha beberapa menit sebelum pertandingan usai.

Dengan hasil ini, MFA Banjarnegara semakin kokoh di Liga MJM sekaligus menambah dominasi kemenangan derby Merden di ajang MJM PSIS Semarang.

“Semoga dengan kemenangan ini, anak-anak bisa terus konsistem dengan permainan mereka, hal ini sangat penting untuk membentuk mentalitas bertanding anak, sehingga mereka terus berkembang dan menjadi lebih baik lagi,” kata coach MFA Banjarnegara Uphy Hi Aziz.

Menurutnya, Liga MJM PSIS Semarang ini merupakan satu ajang yang cukup bergengsi dalam perkembangan para pemain muda, sebab beberapa tim yang turun dalam ajang ini merupakan tim terbaik binaan sekolah sepak bola yang ada di jawa tengah dan daerah lainnya.

Persaingan juga sangat ketat, dimana ajang ini juga menjadi bagian dari promosi para pemain untuk berkesempatan meniti karier sepak bola profesional, sebab tidak sedikit dari tim talent klub-klub besar memantau liga ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *