Januari 15, 2025

MERDEN FOOTBALL ACADEMY

Sepak Bola Indonesia

Lebih Dekat dengan MFA Banjarnegara

Banjarnegara, merdenacademy.id-Memasuki tahun ajaran baru, Merden Football Academy (MFA) Banjarnegara mulai menjalankan aktivitasnya, sejumlah siswa baru harus bersiap menjalani pendidikan sepak bola modern yang dipadu dengan pendidikan pesantren.
Pada siswa baru mulai dari kelompok umur 12 hingga 18 tahun ini harus terbiasa dengan sistem pendidikan sepak bola yang disiplin dan etika, sebab MFA Banjarnegara merupakan satu akademi sepak bola di Banjarnegara yang memadukan kurikulum sepak bola modern dan pesantren.
“Bekal keagamaan sangat penting sebaagi dasar dan bekal bagi siswa kami, sehingga mereka tidak hanya mahir bermain sepak bola, tetapi juga kepribadian dan akhlak yang baik, karena kami menerapkan pendidikan keagamaan di asrama,” kata CEO MFA Banjarnegara Sigit Dwi Antoro.


Menurutnya, agenda padat para siswa sudah dimulai sejak pagi buta, mulai dari kajian subuh, berlatih sepak bola, sekolah formal, latihan dan dilanjutkan kajian keagamaan malam. Semua siswa wajib mengikuti rangkaian kegiatan yang ada sesuai dengan kurikulum pendidikan di MFA Banjarnegara.
Meski jadwal padat, pada siswa tetap harus beribadah, bagi yang beragama selain islam, tentu saja harus mengikuti kegiatan keagamaan sesuai dengan keyakinannya masing-masing. “Untuk yang beragama selain islam, tentu saja menyesuaikan dengan keyakinannya, sebab bagi kami agama adalah pondasi yang sangat penting dalam berkehidupan, termasuk bagi atlet sepak bola,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *